Ilmu itu mencerahkan dan menggerakkan !

hangat, padat, aktual, Universal

Serangan Israel terkait dengan “diamnya Arab yang mencurigakan”

Posted by bukan.apa.apa pada Desember 28, 2008

By  :  dzulfikar

there is an international and Arab collusion against the Palestinians in the besieged Strip and against the Palestinian cause

there is an international and Arab collusion against the Palestinians in the besieged Strip and against the Palestinian cause

Serangan terbaru Israel yang menewaskan dan melukai ratusan pendududuk gaza, membuat masyarakat dan tokoh-tokoh agama di Negara Arab menyerukan agar seluruh komunitas Arab diseluruh dunia melakukan protes.

Anwar Raja, dari “Popular Front for the Liberation of Palestine”, mengatakan bahwa terdapat persekongkolan Negara-negara Arab dan dunia Internasional untuk melawan Palestina dalam pengepungan Gaza. Raja menuduh mesir berpartisipasi dalam pengepungan Israel terhadap Gaza dan menambahkan bahwa pembukaan perbatasan rafah harusnya terjadi ketika anak-anak ada pada musim libur, bukan disaat sekarang ketika banyak penduduk Palestina kembali menjadi korban serangan israel


Pada bagian lain, pemimpin “Muslim Brotherhood”, Muhammad Akef, menuduh para pejabat Mesir (dan Mesir sendiri) menjadi sekutu bagi Israel. Akef juga mengajak masyarakat untuk melakukan protes terhadap pembantaian oleh Israel, dengan menambahkan bahwa jika tidak ada pemimpin-pemimpin (Negara arab) yang bersekutu dengan Israel, disamping Amerika serikat dan eropa, agresi tersebut tidak akan terjadi.

Sementara itu, kepala hubungan Internasional Hizbullah, Nawwaf Moussawi, mengatakan bahwa situasi terakhir di Gaza mirip sekali dengan perang Juli 2006 di Libanon, ketika saat itu Israel melancarkan agresinya terhadap Libanon dibawah payung (dukungan) Internasional (amerika dan sekutunya) dan beberapa Negara Arab (munafik). Moussawi menambahkan bahwa tujuan utama dari konspirasi Israel, dunia Internasional, dan beberapa bangsa arab tersebut adalah untuk menghilangkan cita-cita bangsa Palestina.

Dia mengatakan bahwa para pemimpin Arab seharusnya mengambil langkah penting melawan agresi Israel, serta mengkritik “sikap diam yang mencurigakan (suspicious silence)” bangsa Arab, sehingga berdampak pada kehilangan tanah Yerusalem dan palestina. Moussawi mengajak masyarakat Arab untuk menunjukkan rasa kesalnya terhadap para pemimpin Arab yang melakukan kolaborasi dengan musuh, dan melakukan demonstrasi jalanan untuk menekan pemimpin-pemimpin Arab agar mengambil langkah yang penting. (disarikan dari http://www.almanar.com.lb/NewsSite/NewsDetails.aspx?id=68398&language=en)

4 Tanggapan to “Serangan Israel terkait dengan “diamnya Arab yang mencurigakan””

  1. handoyo said

    membusuklah engkau ARAB SAUDI, MESIR samg pantat amerika,demi DOLLAR kalian mau membantai saudara sendiri

  2. ogah said

    dunia sudah tua, tetapi tidak pernah bijak mengurusi dirinya. Hanya karena satu makhkluk yang bernama MANUSIA! Tugas manusia adalah untuk mengenal Tuhannya, dengan ibadah sesuai dengan ajaran kitab suci, bukan dengan membantai dan membunuh sesamanya. MEmang, dunia sudah tua..

  3. nieswa said

    Naudzubillah ternyata ada persengkokolan di balik penyerangan ini..Wallahu ‘alam.
    semoga Alloh memberi kekuatan kepada saudara2 muslim kita di Palestina. Amin.

  4. sold.palestine said

    kepada umat muslim semua mari kita bantu rakyat palestina.. dengan memboikot merek produk yahudi ini…:
    – Danone
    – Jhonson&jhonson
    – L’Oreal
    – Marks&Spencer
    – Nestle
    – KFC
    – Pizza Hut
    – McDonalds
    – Abys
    – Chilies
    – Robbins
    – Texas
    – Slizer
    – Coca-Cola
    – IBM
    – Nokia
    – Starbucks
    – Revlone
    Bila anda kaum muslim memakai produk diatas sama seperti anda menyumbang dana 5% dari harga setiap produk itu diatas untuk membunuh rakyat dan anak2,wanita di palestina… sebarkan via sms ke teman2 anda info ini…

Tinggalkan komentar